Kapolres : Kreatif, Tegas Dan Cekatan Perlu Dimiliki Semua Kapolsek

Senin, 06 April 2020 03:17

GOWA,REWAKO.ID–Kapolres Gowa memastikan akan bertindak tegas terhadap dugaan penyelewengan anggaran di wilayahnya. Ungkapan tegas ini disampaikan langsung Kapolres Gowa AKBP Boy F Samola saat memimpin upacara serah terima jabatan Kapolsek Kecamatan Pallangga tadi pagi (6/4) di Aula Endra Dharmalaksana Mapolres Gowa.

Sertijab ini dilaksanakan dengan menggandengkan protokoler Kepolisian dengan SOP penangana dini Keselamatan dari penyebaran Virus-19. Kapolres Gowa meminta personilnya untuk melakukan langkah penegakan hukum terkait tindak pidana korupsi, kejahatan terhadap lingkungan hidup, penyelewengan dana Desa dan Alokasi Dana Desa serta penyelewengan dana Bansos”.urai AKBP Boy F Samola.

Arahan Kapolres juga menyangkut langkah keamanan dan ketertiban masyarakat (Kabtibmas) untuk ditingkatkan apalagi Menjelang Pilkada,” adaptasi lingkungan, giat menggali ide ide kreatif adalah suplemen dalam menhadirkan suasana damai, seluruh Kapolsek diharapkan memperhatikan soal ini”.tambahnya. langkah antisipatif, ketegasan dalam bertindak juga kreatif memberikan solusi akan melahirkan suasana damai, apalagi tantangan ke depan makin berat”. ungkapnya.

Dari bagian Humas Polres Gowa diketahui Sertijab Kapolsek Pallangga diserah terimakan dari pejabat lama AKP Hendra Suyanto ke pejabat baru Iptu Nasruddin. ” Benar, Sertijab digelar ini hari disamping masih banyak agenda lain Bapak Kapolres”.kunci AKP M.Tambunan Kasubag Humas Polres Gowa.

Editor : yos rizal